Table of Contents
Table of Contents

Afiliasi Adalah: Pengertian, Cara Kerja, hingga Contohnya

afiliasi adalah

Afiliasi adalah strategi pemasaran yang memungkinkan perusahaan untuk bekerjasama dengan individu untuk mempromosikan produk atau layanan mereka.

Mengapa banyak orang yang tertarik untuk mengikuti program afiliasi? Mari simak artikel RedEP ini untuk mengetahui apa itu afiliasi secara mendalam serta pengaruhnya terhadap bisnis saat ini!

 

Apa Itu Afiliasi?

Di dalam konteks bisnis, afiliasi adalah program yang memungkinkan seseorang untuk mempromosikan suatu jasa atau produk perusahaan.

Perusahaan yang menggunakan program ini disebut dengan merchant, dan orang yang bertugas memasarkan produk disebut dengan afiliator.

Nantinya, seorang afiliator akan mendapatkan komisi ketika ada orang lain yang melakukan pembelian melalui saluran promosi mereka.

Strategi ini memungkinkan bisnis untuk memperluas jangkauan pasar secara online. Maka tidak heran bila semakin banyak pelaku usaha yang menggunakan teknik ini. Bagi seorang afiliator, ini menjadi ide usaha yang menjanjikan dengan modal yang sedikit.

 

Cara Kerja Afiliasi

Sebagai salah satu strategi digital marketing, program affiliate ini memiliki cara kerja tersendiri, seperti berikut ini:

 

1. Mendaftar Program Afiliasi

Calon afiliator perlu melakukan pendaftaran pada merchant yang menyediakan program affiliate. Merchant ini bisa berupa perusahaan induk atau juga yang dikelola dengan jaringan tersendiri.

 

2. Memilih dan Mempromosikan Produk Afiliasi

Setelah mendaftar, Anda kemudian akan mencari produk berkualitas yang ingin dipasarkan. Sebagai afiliator, Anda akan memilih produk yang sesuai dengan target pasar.

 

3. Menggunakan Kode Referral Afiliator

Setelah mendapatkan persetujuan dari merchant untuk memasarkan produk yang telah dipilih, afiliator akan diberikan sebuah kode referral khusus yang berisi kode afiliasi mereka.

Kode ini akan digunakan dalam semua promosi yang mereka pasang di situs web mereka atau sumber lainnya.

 

4. Penerimaan Komisi oleh Afiliator

Ketika user mengunjungi situs web afiliasi dan tertarik dengan produk yang ditawarkan, mereka dapat mengklik kode atau link tersebut. Kemudian mereka akan diarahkan menuju situs web merchant.

Sistem akan mencatat informasi pengunjung melalui cookie, yang menandakan bahwa mereka berasal dari situs web afiliasi dengan kode tertentu.

Jika pengunjung tersebut memutuskan untuk membeli produk, sistem transaksi akan mengelola pembayaran. Sistem akan mengirimkan sebagian dari uang tersebut ke merchant dan sebagian lagi ke afiliator sesuai dengan persentase komisi yang telah ditentukan sebelumnya.

 

Baca Juga: Bagaimana Cara Membagikan Kode Referral dengan Efektif

 

Kelebihan Afiliasi

Program afiliasi memiliki beberapa kelebihan yang menarik bagi semua pihak yang terlibat, termasuk perusahaan, afiliator, dan konsumen. Berikut adalah beberapa kelebihan lainnya:

 

1. Tidak Butuh Modal Besar

Keuntungan pertama dari afiliasi adalah Anda tidak memerlukan modal yang besar untuk memulainya.

Dengan modal yang terbatas, Anda masih bisa mengambil bagian dalam berbagai program afiliasi yang menawarkan komisi berdasarkan kinerja.

Oleh karena itu, Anda hanya perlu menghabiskan waktu dan usaha untuk mempromosikan produk atau layanan yang Anda percayai, tanpa harus menghadapi risiko keuangan yang besar. 

 

2. Proses Praktis Melalui Internet

Selain tak memerlukan modal yang besar, keuntungan berikutnya menjalani program ini adalah sifatnya yang praktis dan efisien dengan menggunakan internet.

Dalam era digital saat ini, Anda dapat dengan mudah mengakses berbagai program afiliasi dan produk yang ingin dipromosikan melalui internet. 

Misalnya, dengan membuat situs web, blog, atau saluran media sosial untuk memasarkan produk atau layanan tersebut kepada audiens.

 

3. Mendapatkan Passive Income

Salah satu keuntungan menarik menjadi affiliate adalah potensi untuk mendapatkan passive income.

Dalam program ini, begitu Anda berhasil membangun promosi afiliasi yang baik, Anda dapat terus menerima komisi dari penjualan atau tindakan yang dilakukan oleh pelanggan melalui tautan yang telah disebarkan. 

 

4. Bebas Memilih Produk yang Ingin Dipasarkan

Selanjutnya, salah satu keuntungan dalam menjalani bisnis afiliasi adalah kebebasan untuk memilih produk atau layanan yang ingin Anda pasarkan.

Anda tidak terikat pada bisnis produk tertentu, sehingga Anda memiliki fleksibilitas. Yaitu, Anda memilih produk yang sesuai dengan minat, pengetahuan, atau pengalaman Anda. 

 

5. Tidak Memerlukan Biaya Produksi

Dalam model bisnis afiliasi, Anda berperan sebagai perantara antara produsen atau pemilik produk dengan calon konsumen. 

Anda mempromosikan produk atau layanan tersebut kepada audiens tanpa harus merancang, mengembangkan, atau memproduksi barang tersebut sendiri.

Oleh karena itu, Anda tak perlu berfokus pada proses produksi melainkan berfokus pada strategi untuk mengarahkan traffic ke tautan afiliasi Anda.

 

Contoh Penerapan Program Afiliasi

Afiliasi adalah strategi pemasaran yang semakin populer, maka tidak heran jika mungkin saja kita dapat dengan mudah menemukan program ini setiap harinya.

Rata-rata perusahaan yang menggunakan strategi affiliate marketing saat ini adalah e-commerce, berikut ini contohnya:

 

1. Shopee

Program afiliasi Shopee tidak membatasi jumlah pengikut yang dapat bergabung, sehingga siapa pun dapat mendaftar. 

Namun, jika seorang pembuat konten ingin mendapatkan kompensasi yang lebih besar, mereka perlu memiliki minimal 2.000 pengikut. Shopee juga memiliki persyaratan khusus untuk program mitra, termasuk jenis konten yang harus bersifat asli.

 

2. Tokopedia

Tokopedia menawarkan program afiliasi yang memungkinkan para pembuat konten bekerja sama dalam upaya pemasaran mereka.

Dalam program ini, para pembuat konten dapat menghasilkan komisi dari penjualan yang terkait dengan afiliasi. 

 

3. Bukalapak

Program ini memberikan komisi kepada Anda setiap kali Anda berhasil mempromosikan produk. Dalam upaya promosi ini, Anda harus mengundang konsumen agar melakukan transaksi atau pembelian produk melalui tautan afiliasi yang Anda sebarkan.

Ketika pengguna yang dirujuk oleh afiliasi tersebut melakukan pembelian, afiliasi berhak mendapatkan komisi dari penjualan tersebut.

 

4. Lazada

Program afiliasi berikutnya adalah dari Lazada, yaitu Anda dapat bermitra dengan afiliasi Lazada dengan ROI (Return of Investment) yang terjamin.

Dalam hal ini, Anda hanya perlu membayar ketika produk berhasil terjual. Anda juga bisa mempromosikan produk dengan lebih dari 100.000 mitra tanpa adanya biaya tambahan.

Hanya penjual tertentu yang bisa memiliki akses ke promosi afiliasi di Lazada. Anda dapat menghubungi pusat bantuan Lazada apabila ingin menjadi bagian dari afiliasi.

 

5. Blibli

Dalam program afiliasi Blibli, para mitra, yang disebut sebagai “affiliate partner” memiliki peluang untuk mendapatkan komisi dengan cara mempromosikan produk Blibli. 

Saat Anda bergabung sebagai mitra afiliasi di Blibli, Anda dapat memperoleh komisi hingga 4% berdasarkan sistem CPS (Cost Per Sale). Dalam hal ini,  Anda berhak mendapatkan komisi untuk setiap penjualan yang berhasil melalui upaya promosi Anda.

Seperti yang telah kita simak, afiliasi dapat menjadi strategi yang kuat dalam memperluas jangkauan bisnis dan meningkatkan juga meningkatkan pendapatan.

Keuntungan tersebut tak hanya diraih oleh merchant sebagai pemilik produk, namun juga kepada afiliator yang telah berhasil memasarkan dan menjual produk mereka.

Tags:
Share:
Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
×

Hello!

Konsultasikan Kebutuhan ERP Disini atau Telp kami di +62812 111 42575

× Hubungi Kami